Jadwal Liga Champions Malam Ini – Liverpool Vs Milan Digelar Dini Hari

Jadwal Liga Champions Malam Ini – Liverpool Vs Milan Digelar Dini Hari

TEKNOMUDA.COM – Jadwal Liga Champions Malam Ini – Liverpool Vs Milan Digelar Dini Hari

Laga akbar alias big match Liverpool vs AC Milan dan Inter Milan vs Real Madrid akan tersaji dalam jadwal Liga Champions malam ini.

Berdasarkan jadwal Liga Champions pekan pertama fase grup, pertandingan Liverpool vs Milan dan Inter vs Madrid akan digelar serentak pada Rabu (15/9/2021) malam atau Kamis (16/9/2021) pukul 02.00 WIB.

Laga Liverpool vs Milan pada jadwal pekan perdana Grup B Liga Champions 2021/2022 akan digelar di Stadion Anfield.

Sementara itu, pertandingan Inter vs Madrid dalam pekan perdana Grup D, digelar di Stadion Giuseppe Meazza, Milan.

Sebelum laga Inter vs Madrid digelar, dua kontestan Grup D bakal lebih dulu bertemu dalam pertandingan Sheriff Tiraspol vs Shakhtar Donetsk yang dimulai pada Rabu pukul 23.45 WIB.

Pada jam yang sama, Borrusia Dortmund akan menantang klub Turki, Besiktas, dalam pertandingan pertama Grup C di Stadion Vodafone Arena.

Adapun selain bentrok Liverpool vs Milan dan Inter vs Madrid, terdapat empat pertandingan lain yang digelar bersamaan pada Kamis mulai pukul 02.00 WIB.

Keempat pertandingan itu adalah Atletico Madrid vs Porto di Grup B, Club Brugge vs Paris Saint-Germain (PSG) dan Manchester City vs RB Leipzig di Grup A, serta Sporting Lisbon vs Ajax di Grup C. Pertandingan Club Brugge vs PSG berpotensi menandai debut Lionel Messi di Liga Champions bersama klub anyarnya.

Jadwal Liga Champions malam ini:

Rabu (15/9/2021) pukul 23.45 WIB

  • Grup C – Besiktas vs Dortmund
  • Grup D – Sheriff vs Shakhtar Donetsk

Kamis (16/9/2021) pukul 02.00 WIB

  • Grup A – Club Brugge vs PSG
  • Grup A – Manchester City vs Leipzig
  • Grup B – Atletico vs Porto
  • Grup B – Liverpool vs Milan
  • Grup C – Sporting CP vs Ajax Amsterdam
  • Grup D – Inter vs Madrid